Sabtu, 03 Januari 2015

Pandawa Beach = The Secret Beach ???


The Secret Beach ???

Pertama kali mengunjungi Pantai Pandawa bersama laki gw itu sekitar bulan September 2013, di siang hari bolong ditemani sang matahari yang dengan setia memayungi kami dengan sinar teriknya, hahaaa.. Saat itu akses jalan masih dalam perbaikan & pengunjung relatif sepi, sehingga pantai masih bisa dinikmati secara leluasa. Saat itu kami berpikir, benar juga ya Pantai Pandawa disebut juga Secret Beach, tampaknya belum terlalu banyak yang mengetahui keberadaan pantai berpasir putih ini.

Kunjungan kedua ke Pantai Pandawa bersama teman-teman kantor di bulan Mei 2014, jalan sudah beraspal, & jumlah pengunjung pantai sudah ramai boo, kayanya banyakan wisatawan domestik, sehingga kurang leluasa lagi untuk menikmati pantai. So, we think Pandawa Beach is not a Secret Beach anymore.

How to get there (Pandawa Beach) ?

  • Arahkan kendaraan kalian menuju Garuda Wastu Kencana (GWK)
  • Nanti akan ketemu perempatan minimarket Nirmala, belok kiri menuju Nusa Dua atau Bali Cliff.
  • Ketemu pertigaan dan ada petunjuk arah menuju Pantai Pandawa, belok kiri ikutin jalan.
  • Ketemu perempatan dan ada signboard besar Pantai Pandawa, belok kanan ikutin jalur hingga tiba di kawasan Pantai Pandawa. 

Let's Play !

Jalan aspal menuju Pantai Pandawa, diapit oleh tebing kapur di kanan kiri jalan.

Setelah ditawari pemandangan tebing (bukit) batu kapur tinggi di kanan kiri sehingga seolah-olah menampilkan aura gersang dan panas, mata kami dibuat terbelalak dengan suguhan dari jauh pantai pasir putih dan laut hijau kebiruan berkilauan yang membentang luas di balik deretan tebing batu kapur. Wooowww..





Sesaat sebelum sampai di pantai, kita akan melihat di sebelah kiri, tebing-tebing batu yang dipahat menyerupai gua dan di dalamnya terdapat patung (rencananya akan diletakkan patung-patung tokoh Pandawa Lima).





Pantai dengan pasir putihnya yang lembut di kaki, membuat acara berjalan kaki menyusuri pantai terasa menyenangkan (dengan catatan, kudu menghiraukan teriknya matahari, hehe). Pantai Pandawa sudah dilengkapi dengan kursi berjemur berpayung, layanan pijat refleksi, kedai-kedai yang menawari makanan dan minuman, penyewaan kanoe (1 kanoe = harga sewa IDR 15,000 + jaket pelampung IDR 10,000), fasilitas toilet (meskipun terakhir ke sana toilet terlihat jorok), dan juga dapat menikmati pemandangan aktivitas paralayang di atas bukit.
Lumayan cocoklah untuk wisata keluarga bagi yang ingin membawa anak.
  • HTM = IDR 10,000 / orang
  • Tiket parkir = IDR 5,000 / mobil
  •  * kalau ga salah ingat harga, heheee.. (^_^)v



Ombaknya lagi besar
Ombaknya lagi besar















0 comments:

Posting Komentar